• Sabtu, 30 September 2023

Parah! Lapor Kasus Suap Kok Malah Ditahan di Penjara? Begini Ceritanya 

- Rabu, 8 Maret 2023 | 19:37 WIB
Parah! Lapor Kasus Suap Kok Malah Ditahan di Penjara? Begini Ceritanya  (Tangkapan layar Twitter @dustymilk_)
Parah! Lapor Kasus Suap Kok Malah Ditahan di Penjara? Begini Ceritanya (Tangkapan layar Twitter @dustymilk_)

 

CIANJURTODAY.COM - Seorang wanita membalas cuitan di Twitter dengan cerita keluarganya pernah lapor kasus suap namun berakhir dipenjara. 

Awalnya ada sebuah cuitan yang membagikan informasi terkait syarat pelapor kasus korupsi yang bisa dapat uang Rp. 200 juta. Kemudian wanita dengan akun @dustymilk_ membalas cuitan tersebut dengan bercerita keluarganya yang pernah jadi whistleblower (pelapor). 

Baca Juga: Tingkah Lucu Park Seo Joon Bikin Jennie Ngakak di Paris Fashion Week

Dirinya tidak membenarkan atas pelapor yang dapat Rp. 200 juta setelah laporkan suatu kasus. Hal ini karena salah satu anggota keluarganya pernah jadi pelapor dan berujung masuk penjara. 

"Ngga. Salah satu anggota keluargaku pernah jadi whistleblower Ujungnya, beliau di skors dari kerjaannya, terus tiba - tiba dikasusin, dan beliau masuk penjara… :)," tulis wanita tersebut. 

Dirinya pun bahkan membeberkan bukti tangkapan layar email berisi aduan kasus yang dilaporkan. Namun, nama instansi yang dia tuju tidak diperlihatkan begitu pun keterangan-keterangan lainnya ditutupi stiker dan dicoret. 

Baca Juga: Alami Cedera di Wajah, Jennie BLACKPINK Pakai Plester Chanel 

Wanita itu pun merasa dunia ini tidak se-ideal yang dikira. 

"Lu yg lapor, lu yg dipenjara. Apalagi kalo lu gapunya kuasa apapun," tulisnya. 

Salah satu keluarga dirinya yang dipenjara tersebut telah dibebaskan karena bebas bersyarat. Namun, upah pesangon tidak diberikan. 

"Jangan tanya gimana upah dan pesangon beliau setelah di PHK. Sudah pasti... tidak dibayarkan," pungkas wanita tersebut dalam beberapa cuitan yang dia tulis mengenai kasus pelapor yang akhirnya dipenjara ini. 

Dari cerita tersebut warga Twitter pun merasa geram atas kejadian tersebut. 

"ngeri ya hukum di negeri ini, dikuasai yg beduit," kata @ndraperkasa. 

"Mon maap apakah anda super hero yang bisa membasmi kebobrokan tsb???," tulis @Iltansalim. 

Halaman:

Editor: Afsal Muhammad

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X