CIANJURTODAY.COM - Hampir empat bulan berlalu sejak gempa mengguncang Cianjur pada Senin (21/11). PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cianjur bersama Unit Layanan Pelanggan (ULP) Cipanas gencar lakukan sosialisasi kelistrikan pascagempa di antaranya di Wilayah Kecamatan Cugenang diantaranya Desa Sukamanah dan Sukamulya.
"Beberapa hal yang disampaikan antara lain terkait pemeliharaan jaringan rutin yang dilakukan PLN dalam rangka menjaga keandalan jaringan, keselamatan ketenagalistrikan seperti pentingnya kabel yang berstandar SNI di huntara (hunian sementara) warga yang terdampak gempa, pemasangan kembali kWh meter bagi warga yang menghuni huntara maupun yang rumahnya sudah dibangun kembali serta tagihan listrik pascagempa," urai Manajer PLN ULP Cipanas Akhmad Amaludin, saat melakukan sosialisasi, Kamis (9/3).
Baca Juga: PLN UP3 Cianjur Gelar Apel K3 Nasional Bersama 14 Vendor
Kepala Desa Sukamanah Indra Surya Pradana menjelaskan, bahwa bagi warga terdampak gempa yang kWh meternya dipasang kembali setelah rumahnya sudah dibangun, biaya penyambungan kembali akan dibebaskan.
"Penyampaian sangat jelas, insyaallah Pemdes Sukamanah akan meneruskan sosialisasi tersebut melalui RT dan RW di dalam rakor desa, untuk nantinya diteruskan ke masyarakat," ujarnya.

Menurutnya, dalam hal ini Pemdes pun siap memfasilitasi warga untuk berkoordinasi dengan PLN jika ada persoalan serupa.
"Alhamdulillah dan sangat responsif, apabila ada gangguan di lapangan, pascagempa kemarin pun ketika desa melaporkan untuk pemutusan sementara dan pengamanan kWh meter atau token, alhamdulillah langsung sigap," kata Indra menambahkan.
Baca Juga: Catat! Besok, 24 Titik di Cianjur Akan Terjadi Pemadaman Listrik, PLN: Pemeliharaan Rutin
Sementara itu, di Kampung. Pasir Sapi, Desa Sukamulya, yang berada di tengah-tengah perkebunan Gedeh, sebagian warganya pun sempat mempertanyakan hal yang sama dengan warga di Desa Sukamanah, seperti pengamanan kabel listrik di rumah warga yang terdampak gempa agar tidak membahayakan, serta terkait tagihan listrik pascagempa.
Di tengah hijaunya perkebunan teh Gedeh, tim PLN UP3 Cianjur dan ULP Cipanas kembali mensosialisasikan perihal tersebut kepada warga, Senin (13/3).
Baca Juga: PLN UP3 Cianjur Lakukan Pemulihan Listrik Dampak Angin Kencang
Assistant Manager Keuangan dan Umum PLN UP3 Cianjur, Nurul Setyorini, menyampaikan bahwa jika warga memiliki pertanyaan seputar kelistrikan terutama bagi warga yang terdampak gempa, dapat langsung menghubungi PLN.
"Atau bisa melalui aplikasi PLN Mobile untuk membantu memudahkan mengakses layanan kelistrikan," ujarnya.
Ketua RT Kampung Pasir Sapi Desa Sukamulya Kecamatan Cugenang Nandi Setiawan menghaturkan terimakasih karena pihak PLN UP3 Cianjur langsung turun kelapangan melakukan sosialisasi kepada warga terdampak.
Artikel Terkait
YBM PLN Bantu Terangi Masjid Sementara Lokasi Terdampak Gempa Cianjur
YBM PLN Berbagi Kebahagiaan dengan Penyintas Gempa Cianjur
PLN UP3 Cianjur Lakukan Pemulihan Listrik Dampak Angin Kencang
Luar Biasa! Penjualan Listrik PLN Meningkat Sebanyak 6,17 Persen Tahun 2022
PLN UP3 Cianjur Gelar Apel K3 Nasional Bersama 14 Vendor
Catat! Besok, 24 Titik di Cianjur Akan Terjadi Pemadaman Listrik, PLN: Pemeliharaan Rutin