Kecelakaan Maut Tol Karanganyar, Empat Orang Meninggal Dunia, Salah Satunya Ulama Terkenal

- Sabtu, 25 Februari 2023 | 17:55 WIB
Kecelakaan maut tol Karanganyar (NTMC Polri)
Kecelakaan maut tol Karanganyar (NTMC Polri)

CIANJURTODAY.COM - Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Tol Solo-Ngawi Karanganyar pada Sabtu (25/2/2023) pukul 03.05 yang melibatkan rombongan asal Magelang yang mengendarai mobil Innova dengan truk.

Kedua kendaraan tersebut melaju dari arah Ngawi menuju ke Solo.

Baca Juga: Sopir Mengantuk, Truk Tabrakan Dengan Minibus di Sukaluyu Cianjur, Tidak Ada Korban Jiwa

Menurut Wakapolres Karanganyar, Kompol Purbo Adjar Waskito, kecelakaan terjadi saat mobil Innova menabrak bagian belakang truk muatan di KM 512.8 Jalur B wilayah Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar.

"4 orang meninggal dunia, 5 orang menjalani perawatan di Rumah Sakit Moewardi Solo. Mereka warga Magelang, dari Tulungagung mengikuti pengajian, pukul 23.00 kembali ke Jateng," kata dia.

Baca Juga: Tabrakan Motor dan Mobil di Karangtengah Cianjur, Empat Orang Luka

Kecelakaan ini mengakibatkan empat penumpang Innova meninggal dunia, dengan tiga orang meninggal di lokasi kejadian dan satu orang lainnya meninggal di rumah sakit.

Ada sembilan orang di dalam mobil Innova, termasuk sopirnya, Ali Al Rohmad, yang saat ini sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Moewardi Solo.

Baca Juga: Hendak Menyalip, Mobil dan Truk Tabrakan di Ciloto Puncak Cipanas 

Pihak kepolisian masih belum dapat meminta keterangan dari Ali Al Rohmad terkait kecelakaan ini karena masih syok.

Sementara itu, sopir truk, Anwar, sedang diamankan di Unit Laka Satlantas Polres Karanganyar untuk dimintai keterangan oleh polisi.

Kompol Purbo menegaskan bahwa penyebab kecelakaan masih dalam tahap investigasi oleh Satlantas Polres Karanganyar dan Tim TAA (Traffic Accident Analysis) dari Dirlantas Polda Jateng.

Baca Juga: Ngeri! Sopir Truk Terjepit Usai Tabrakan Dengan Truk Pertamina di Cianjur

Keempat penumpang Innova yang meninggal dunia adalah Azmi Diva Fashichah, Afan Mufti Hartoni, Muhammad Amtsal Lukluk, dan Anisa Munasifah.

Halaman:

Editor: Afsal Muhammad

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Misterius, Ada Gunung Pindah ke Jalan Raya di Kupang

Selasa, 21 Februari 2023 | 23:13 WIB
X